Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

19 HP Xiaomi yang Mendukung fitur NCF / E-money

Info kali ini tentang daftar hp xiaomi yang mendukung teknologi NCF untuk kemudahan transaksi emoney seperti isi ulang E-toll, cek saldo E-toll dan lain sebagainya

Fitur NFC sekarang semakin menjamur dan sering digunakan oleh para pengguna smartphone di Indonesia. NFC atau Near Field Communication sendiri berfungsi untuk menghubungkan satu perangkat dengan perangkat lainnya secara mudah.

Fungsi lain dari fitur NFC mulai dari kemampuan melakukan transfer data, membuka aplikasi secara otomatis, mengakses informasi Smart Card, menandai lokasi suatu tempat, memberi tahu posisi tempat tertentu, hingga melakukan pembayaran tanpa uang tunai dengan menggunakan smartphone.

Jadi jika kamu sedang Mencari Ponsel Xiaomi dengan NFC, tetapi tidak tahu tipe Xiaomi apa saja yang ada NFC nya mungkin ulasan ini akan membantu Anda mengetahui Xiaomi mana yang mendukung NFC.

Daftar HP Xiomi yang Mendukung Fitur NCF

Hp xiaomi sudah menyematkan teknologi NCF ini kepada beberapa tipe xiaomi, artinya tidak semua hp xiaomi mendukung fitur NCF. 

Setidaknya ada 19 tipe hp Xiaomi yang mendukung NCF, apa hp kamu termasuk? Berikut beberapa HP Xiaomi yang telah didukung dengan fitur NFC dan sudah resmi rilis di Indonesia:

1. Xiaomi Redmi Poco X3 NFC (Fitur NCF yes)

Seperti namanya, Poco X3 NFC menawarkan teknologi bernama NFC yang dipatok pada kisaran Rp3 jutaan untuk ukuran RAM 6GB dan memori internal 64 GB.

Dalam menunjang segala aktivitas seperti transmisi data lewat fitur NFC, bermain gim, dan lainnya, Pengguna Poco X3 NFC tidak perlu khawatir bila kehabisan baterai sebab ponsel ini telah disuntikan baterai berukuran besar 5160 mAh yang disokong dengan pengisian cepat 33W. Ponsel ini dapat mengisi daya sekitar 65 menit untuk mendapatkan baterai penuh dari kondisi kosong. 

Layar: IPS LCD 6.67 inches
Chipset: Qualcomm SM7150-AC Snapdragon 732G (8 nm)
GPU: Adreno 618
RAM: 6 GB
Memori Internal: 64 GB
Memori Eksternal: microSDXC (slot SIM bersama)
Kamera Belakang: 64 MP + 13 MP + 2 MP + 2 MP
Kamera Depan: 20 MP
Baterai: Non-removable Li-Po 5160 mAh

Xiaomi Redmi Mi 10T Pro (Fitur NCF yes)

Xiaomi Mi 10T Pro juga mempunyai teknologi NFC. Ini ialah suatu fitur protokol komunikasi jarak pendek yang membuat dua alat elektronik dapat terkoneksi dan bertukar data satu sama lain.

Kelebihan lain yang bisa dijumpai dari ponsel ini adalah konfigurasi lensa yang sangat besar 108 MP + 13 MP + 5 MP untuk kamera belakang dan 20 MP untuk kamera depannya. Dengan spesifikasi yang luar biasa, jelas ponsel ini layak untuk dipinang.

Layar: IPS LCD, 6.67 inches
Chipset: Qualcomm SM8250 Snapdragon 865 (7 nm+)
GPU: Adreno 650
RAM: 8 GB
Memori Internal: 128 GB, 256 GB
Memori Eksternal: –
Kamera Belakang: 108 MP + 13 MP + 5 MP
Kamera Depan: 20 MP
Baterai: Non-removable Li-Po 5000 mAh

Xiaomi Redmi Mi 10T (Fitur NCF yes)

Xiaomi Mi 10T reguler ini juga dibekali dengan teknologi NFC. Perangkat yang berada dinaungan kelas flagship ini dibanderol Rp6 jutaan saat rilis dengan menawarkan RAM berukuran 6 GB dan 8 GB didampingi oleh memori internal 128 GB.

Hal lain yang akan membuat pengguna kagum pada Xiaomi Mi 10T ialah menyajikan laju penyegaran yang tinggi bukan main, 144 Hz. Maka pergerakan animasi atau respons sentuhan pada layar begitu halus, cepat, dan akurat, terlebih saat bermain gim.

Layar: IPS LCD, 6.67 inches
Chipset: Qualcomm SM8250 Snapdragon 865 (7 nm+)
GPU: Adreno 650
RAM: 6, 8 GB
Memori Internal: 128 GB
Memori Eksternal: –
Kamera Belakang:64 MP + 13 MP + 5 MP
Kamera Depan: 20 MP
Baterai: Non-removable Li-Po 5000 mAh

Xiaomi Redmi Poco F2 Pro (Fitur NCF yes)

Poco F2 Pro bisa dijadikan alternatif bagi Anda yang sedang mencari ponsel dengan fitur NFC. Rilis pada Juli 2020, ponsel ini dibekali dengan sejumlah spesifikasi kelas atas. Salah satu yang paling mencolok ialah performa yang tinggi dan cepat berkat olahan dari Snapdragon 865 bermodem 5G.

Rilis: Mei 2020
Layar: Super AMOLED 6.67 inches, 1080 x 2400 pixels
Chipset: Snapdragon 865 (7 nm+)
GPU: Adreno 650
RAM: 6 GB, 8 GB
Memori Internal: 128 GB, 256 GB
Memori Eksternal: -
Kamera Belakang: 64 MP + 5 MP + 13 MP + 2 MP
Kamera Depan: 20 MP
Baterai: Non-removable Li-Po 4700 mAh

1. Xiaomi Redmi POCO X3 GT (Fitur NCF yes) 
 

POCO X3 GT sudah menghadirkan fitur NFC untuk memudahkan pengguna dalam bertransaksi ataupun bertukar data. Ponsel ini juga tawarkan RAM 8 GB LPDDR4x dengan memori internal 128 GB yang luas untuk varian termurahnya (sekitar Rp4,4 jutaan).

Rilis: Agustus, 2021
Layar: IPS LCD 6,6 inci, Full HD+
Chipset: MediaTek Dimensity 1100 5G (6 nm)
GPU: Mali-G77 MC9
RAM: 8 GB
Memori Internal: 128 GB, 256 GB
Memori Eksternal: -
Kamera Belakang: 64 MP + 8 MP + 2 MP
Kamera Depan: 16 MP
Baterai: Li-Po 5000 mAh

2. Xiaomi Redmi Black Shark 4 (Fitur NCF yes)

Xiomi Black Shark 4 sebagai HP gaming kelas atas pastinya membawa konektivitas lengkap. Salah satunya tentu adalah NFC, fitur yang cukup penting keberadaannya di Indonesia. Karena fitur ini, Black Shark 4 pun tidak hanya enak dipakai di rumah untuk main gim, tapi juga nyaman dipakai saat bepergian.

Sebab, sesaat sebelum memasuki jalan tol, Anda bisa mengecek saldo e-money dengan HP ini, mengisinya pun bisa. Selain NFC, Black Shark 4 keren karena mendukung Bluetooth 5.2 yang sip karena bisa menyambungkan headset nirkabel tanpa terjadi delay suara. Hal ini karena codex audio aptX HD sudah diusung.

Rilis: Juli, 2021 (Indonesia)
Layar: Super AMOLED 6,67 inci, Full HD+ (1080 x 2400 piksel)
Chipset: Snapdragon 870 5G (7 nm)
GPU: Adreno 650
RAM: 8 GB
Memori Internal: 128 GB
Memori Eksternal: –
Kamera Belakang: 48 MP + 8 MP + 5 MP
Kamera Depan: 20 MP
Baterai: Li-Po 4500 mAh

3. Xiaomi Redmi Note 10 5G (Fitur NCF yes)

Dukungan 5G bukan satu-satunya daya tarik dari xiomi Redmi Note 10 5G. Jangan salah, meskipun banderol HP ini murah, mulai Rp2 jutaan (untuk harga ritel), konektivitas NFC sudah didukung HP ini. Hal itu membuat Redmi Note 10 5G bisa dipakai untuk membantu transaksi non-tunai yang melibatkan e-money.
 
Rilis: Juli, 2021 (Indonesia)
Layar: IPS LCD, 6.5 inci, Full HD+
Chipset: MediaTek MT6833 Dimensity 700 5G (7 nm)
GPU: Mali-G57 MC2
RAM: 4 GB, 8 GB
Memori Internal: 128 GB
Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
Kamera Belakang: 48 MP + 2 MP + 2 MP
Kamera Depan: 8 MP
Baterai: Li-Po 5000 mAh

Xiaomi Redmi POCO M3 Pro 5G (Fitur NCF yes)

Mainboard POCO M3 Pro 5G mengandung cip NFC. Oleh sebab itu, HP ini bisa memerankan berbagai fungsi NFC. Mulai dari mengirim gambar, kontak, hingga mengecek dan mengisi saldo e-money. POCO M3 Pro 5G pun jadi salah satu pilihan HP NFC di harga Rp2 jutaan.

Kemampuan lain HP ini dalam hal konektivitas tidak sebatas NFC. Tapi juga sambungan 5G, Bluetooth 5.1 dengan A2DP dan LE, WiFi 5 GHz, dan radio FM. Jangan lupa pula bahwa POCO M3 Pro 5G juga masih punya infrared khas Xiaomi.

Rilis: April, 2021
Layar: IPS LCD, 6,5 inci, Full HD+
Chipset: MediaTek MT6833 Dimensity 700 5G (7 nm)
GPU: Mali-G57 MC2
RAM: 4 GB, 6 GB
Memori Internal: 64 GB, 128 GB
Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
Kamera Belakang: 48 MP, 2 MP, 2 MP
Kamera Depan: 8 MP
Baterai: Li-Po 5000 mAh

Xiaomi Redmi Mi 11 Ultra (Fitur NCF yes)

Fitur NFC sudah disematkan pada Xiaomi Mi 11 Ultra. Perangkat Ultra ini mempunyai sensor kompas, gyro, akselerometer, proksimiti, spektrum warna, dan pemindai sidik jari yang di bawah layar maupun optik.

Kehebatan lain dari ponsel 5G ini adalah layar AMOLED 6,81 inci yang membawa tingkat kecerahan 900 nits (HBM) dilengkapi oleh laju penyegaran 120Hz, Dolby Vision dan HDR10+.

Rilis: Juni, 2021 (Indonesia)
Layar: AMOLED, 6,81 inci, 1440 x 3200 piksel
Chipset: Snapdragon 888 5G (5 nm)
GPU: Adreno 660
RAM: 12 GB
Memori Internal: 256 GB
Memori Eksternal: -
Kamera Belakang: 50 MP + 48 MP + 48 MP
Kamera Depan: 20 MP
Baterai: Li-Po 5000 mAh

Xiaomi Redmi Mi 11 Lite (Fitur NCF yes)

Xiaomi Mi 11 Lite punya fitur NFC untuk mempermudah berbagai kegiatan pengguna, salah satunya melakukan transaksi non-tunai. Ponsel ini juga memakai teknologi Bluetooth 5.1 yang kecepatan transfer datanya jauh lebih cepat dan sudah terintegrasi Internet of Things. Ponsel berjaringan LTE ini membenamkan sidik jarinya di sisi bingkai tepatnya pada tombol power.

Rilis: Juni, 2021 (Indonesia)
Layar: AMOLED, 6,55 inci, Full HD+
Chipset: Snapdragon 732G (8 nm)
GPU: Adreno 618
RAM: 6 GB, 8 GB
Memori Internal: 64 GB, 128 GB
Memori Eksternal: microSDXC (memakai slot SIM bersama)
Kamera Belakang: 64 MP + 8 MP + 5 MP
Kamera Depan: 16 MP
Baterai: Li-Po 4250 mAh

Xiaomi Redmi Note 10s (Fitur NCF yes)

Fitur NFC semakin hari kian dibutuhkan oleh masyarakat Indonesia. Sebab, fungsinya kini tidak sekadar pada transfer data seperti foto atau kontak. Namun, NFC kini juga dipakai sebagai sarana pembayaran uang digital seperti di jalan TOL, dan kunci untuk di apertemen dan hotel.

Hp Xiomi Note 10s ini juga sudah dibekali fitur NCF sehingga memudahkan and melakukan transaksi e-money seperti E-toll.  Redmi Note 10s dirilis dengan harga ritel Rp2.899.000 untuk varian 6/64 GB.

Rilis: April 2021
Layar: AMOLED, 6,43 inci, Full HD+
Chipset: MediaTek Helio G95
GPU: Mali-G76 MC4
RAM: 6 GB, 8 GB
Memori Internal: 64 GB, 128 GB
Memori Eksternal: microSD (slot khusus) hingga 512 GB
Kamera Belakang: 64 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP
Kamera Depan: 13 MP
Baterai: Li-Po 5000 mAh

Xiaomi Redmi POCO F3 (Fitur NCF yes)

Selain sudah berjaringan 5G, POCO F3 juga dibekali dengan fitur NFC yang punya sejumlah manfaat bagi pengguna di era digital saat ini. POCO F3 pun bertabur sensor mulai dari pemindai sidik jari samping, gyro, proksimiti, spektrum warna, kompas, hingga accelerometer. 

POCO F3 sudah memiliki sertifikat IP53 yang menjanjikan tubuhnya tahan akan air dan debu. Berpanelkan AMOLED 6.67 inci, layar perangkat ini dilapiskan pelindung dari Gorilla Glass 5 yang diklaim dapat menghalau goresan dari benturan atau saat jatuh ke permukaan kasar. Dibanderol Rp4,9 jutaan.

Rilis: Maret, 2021
Layar: AMOLED, 6,67 inci, 1080 x 2400 piksel
Chipset: Snapdragon 870
GPU: Adreno 650
RAM: 6 GB, 8 GB
Memori Internal: 128 GB, 256 GB
Memori Eksternal: -
Kamera Belakang: 48 MP + 8 MP + 5 MP
Kamera Depan: 20 MP
Baterai: Li-Po 4520 mAh

Xiaomi Redmi POCO X3 Pro (Fitur NCF yes) 

Xiaomi POCO X3 Pro sudah memiliki fitur NFC. Ponsel POCO ini tersedia dalam tiga tipe ruang penyimpanan antara lain 6/128GB, 8/128GB, dan 8/256GB.

POCO X3 Pro sangat mumpuni dengan kehadiran Quad-camera dan 20 MP untuk sensor potrait. Bagi Anda yang serius untuk memiliki ponsel pintar ini maka harus siapkan dana sekitar Rp3,9 jutaan.

Rilis: Maret, 2021
Layar: IPS LCD, 6,67 inci, 1080 x 2400 piksel
Chipset: Snapdragon 860 (7 nm)
GPU: Adreno 640
RAM: 6 GB, 8 GB
Memori Internal: 128 GB, 256 GB
Memori Eksternal: microSDXC (memakai slot SIM bersama)
Kamera Belakang: 48 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP
Kamera Depan: 20 MP
Baterai: Li-Po 5160 mAh

Redmi Note 10 Pro (Fitur NCF yes)

Redmi Note 10 Pro adalah salah satu HP Xiaomi terbaru yang menyediakan fitur NFC. Sebagai HP 3 jutaan, NFC bukanlah satu-satunya daya tarik yang dimilikinya. Layarnya yang lebar sebesar 6,67 inci dan berpanelkan SUper AMOLED, memiliki gamut warna luas dan tingkat kecerahan peak brightness hingga 1100 nit.

Rilis: Maret, 2021
Layar: AMOLED, 6.67 inches
Chipset: Qualcomm SM7150 Snapdragon 732G (8 nm)
CPU: Octa-core (2x2.3 GHz Kryo 470 Gold & 6x1.8 GHz Kryo 470 Silver)
GPU: Adreno 618
RAM: 6 GB, 8 GB
Memori Internal: 64 GB, 128 GB
Memori Eksternal: microSDXC (slot khusus)
Kamera Belakang: Quad 108 MP, 8 MP, 5 MP, 2 MP
Kamera Depan: 16 MP
Baterai: Li-Po 5020 mAh, tidak dapat dilepas

19. Xiaomi Redmi Mi 11 (Fitur NCF yes)

Sebagai ponsel papan atas, sudah dapat dipastikan kalau Xiaomi Mi 11 telah memboyong teknologi NFC. Perangkat ini semakin perkasa sebab adanya sokongan dari beberapa kombinasi ruang penyimpanan antara lain 8/128 GB, 8/256 GB, dan 12/256 GB. Xiaomi Mi 11 siap dibawa pulang dengan mahar sekita Rp9,9 jutaan. 

Spesifikasi Mi 11 NCF
  • Rilis: Januari, 2021
  • Layar: AMOLED, 6,81 inci Quad HD+
  • Chipset: Qualcomm SM8350 Snapdragon 888 (5 nm)
  • GPU: Adreno 660
  • RAM: 8 GB, 12 GB
  • Memori Internal: 128 GB, 256 GB
  • Memori Eksternal: –
  • Kamera Belakang: 108 MP + 13 MP + 5 MP
  • Kamera Depan: 20 MP
  • Baterai: Li-Po 4600 mAh
Itulah daftar smartphone Xiaomi terbaru yang sudah didukung dengan teknologi NFC. Nah, Anda tinggal memilih dan menyesuaikan dengan kebutuhan dan budget yang Anda miliki. Bagaimana, apakah Anda tertarik untuk memiliki salah satu smartphone di atas? Atau ingin HP Samsung dengan fitur NFC? Kalau begitu cek rekomendasinya di sini, ya.

Jika Anda ingin tahu cara mengaktifkan NFC di smartphone Android, silakan simak artikel Cara Mengaktifkan NFC di Android dari Carisinyal ini.